Kongres PWI Digelar Agustus Mendatang, Komdigi: Perkuat Pers sebagai Pilar Keempat Demokrasi!

Keboncinta.com-- Menjelang Kongres Persatuan PWI pada 30 Agustus 2025 mendatang, Kementerian Komunikasi dan Digital mendukung penuh inisiatif rekonsiliasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Wamenkomdigi) Nezar Patria menyatakan momentum ini menjadi langkah strategis menyatukan kembali organisasi wartawan tertua di Indonesia demi memperkuat peran pers sebagai pilar keempat demokrasi.
Wamenkomdigi mengatakan arti penting kongres sebagai forum pemersatu dan ajang demokratis yang mampu membawa semangat kebersamaan di tubuh PWI maupun dalam ekosistem pers nasional secara lebih luas.
"Kongres ini diharapkan menjadi forum demokratis yang mampu menyatukan kembali seluruh elemen PWI," ungkapnya saat menerima audiensi perwakilan PWI di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Selasa (15/07/2025).
Menurut Nezar, PWI memiliki rekam jejak panjang sebagai organisasi wartawan yang profesional dan berperan penting dalam pembangunan pers nasional.
Maka dari itu, proses rekonsiliasi dan pemilihan kepemimpinan baru melalui kongres bukan hanya menjadi agenda rutin organisasi, tetapi juga momen penting untuk menata masa depan PWI agar lebih kuat, inklusif, dan adaptif terhadap tantangan zaman.
Wamen Nezar juga berterimakasih kepada para panitia dari kedua belah pihak dan juga Dewan Pers yang turut membantu proses rekonsiliasi.
“PWI adalah organisasi wartawan yang profesional dan berkontribusi bagi kemajuan pers nasional sehingga kongres ini diharapkan tidak hanya menjadi agenda rutin, tetapi menjadi momen penting untuk membangun masa depan organisasi yang lebih baik,” ungkapnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Steering Committee Kongres Persatuan PWI, Atal S. Depari, menyatakan bahwa pihaknya mengapresiasi peran aktif Wamenkomdigi sejak awal sebagai fasilitator dan jembatan komunikasi untuk menyatukan kembali PWI.
“Kita juga punya rasa bangga dengan Wamen Komdigi yang sejak awal mengawal dan menjadi fasilitator untuk bersatunya kembali PWI,” ungkap Atal.
Ia juga menegaskan bahwa audiensi ini merupakan bagian dari langkah membangun sinergi dan legitimasi publik terhadap proses penyatuan organisasi. Atal berharap, kongres nanti tidak hanya menghasilkan struktur kepemimpinan baru, tetapi juga membuka babak baru bagi PWI yang lebih solid dan bermartabat.
“PWI ke depan harus tampil lebih utuh, kuat, dan bermartabat sebagai pilar keempat demokrasi Indonesia,” tegas Atal.
Mengngkat tema “Bangkit dan Bersatu,” Kongres Persatuan PWI 2025 diharapkan mampu menjadi momentum kolektif untuk meninggalkan perbedaan, memulihkan kepercayaan publik, serta membangun solidaritas baru demi menjawab tantangan pers nasional di era digital seperti sekarang.***
Tags:
berita nasional KomdigiKomentar Pengguna
Recent Berita
.jpeg)
Apa Saja Upaya yang Bisa Dilakukan untuk Meng...
20 Jul 2025.jpg)
Jaga NKRI Itu Gak Sulit, Yuk Terapkan Sikap I...
20 Jul 2025.jpeg)
Kenali Satuan Berat! Ini Jenis-Jenis dan Cara...
20 Jul 2025
Trapesium Itu Apa Sih? Ini Penjelasan Lengkap...
20 Jul 2025
Pengertian Layang-Layang dalam Matematika Len...
20 Jul 2025
Apa Itu Garis Istimewa pada Segitiga? Ini Pen...
20 Jul 2025
Mudah Dipahami! Ini Beda Asam, Basa, dan Gara...
20 Jul 2025.jpeg)
Apa Saja Simbol yang Ada pada Peta? Ini Penje...
20 Jul 2025.jpeg)
Memahami Proses Pemuaian Pada Zat Padat
20 Jul 2025
Kedudukan Dua Garis dan Contohnya dalam Matem...
20 Jul 2025
Raih Tiga Penghargaan di Korea Selatan, Deleg...
20 Jul 2025
Jaga Mutu Hasil Penelitian, UIN Syarif Hidaya...
20 Jul 2025
Hadiri Acara Wisuda STID M. Natsir Bekasi, Wa...
20 Jul 2025
UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Resmi Miliki...
20 Jul 2025
Komitmen Sejahterakan Tenaga Pendidik, Kemena...
20 Jul 2025
Membangun nilai-nilai kehidupan dalam sistem...
20 Jul 2025
Waspada Informasi Rekrutmen Palsu: Tips Penti...
20 Jul 2025
Nikah Massal, Kemenag Mataram: Kami Tunggu Su...
20 Jul 2025
Calon Siswa Baru Sekolah Garuda, Dapatkan Poi...
20 Jul 2025